Kayu adalah salah satu material yang banyak digunakan untuk membuat kerajinan. Selain mudah didapat, kayu juga relatif mudah dibentuk dan dikreasikan sesuai dengan selera. Kelebihan lainnya yang dimiliki bahan dari kayu adalah daya tahannya yang tidak mudah pecah. Kayu dapat diolah menjadi perkakas rumah tangga, alat musik, juga aksesoris. Pemilihan jenis kayu dapat disesuaikan dengan kerajinan yang hendak dibuat. Bila tertarik untuk membuat kerajinan dari kayu, anda perlu menyiapkan bahan-bahan dan peralatan berupa kayu, paku, palu, gergaji, amplas, cat, dan kuas.
Selanjutnya ikuti langkah-langkah yang telah kami sediakan di bawah ini.
Contoh Kerajinan dari Kayu
1. Alat Makan
Sekarang lagi tren nih gaya hidup ramah lingkungan. Beberapa orang mulai lebih sering menggunakan alat makan seperti piring, sendok, mangkuk, gelas, dan garpu dari kayu daripada bahan plastik dan kaca. Mereka juga dapat dengan mudah ditemukan di pasar, toko perabotan, swalayan, hingga toko daring dengan harga terjangkau.
2. Alat Musik
Banyak alat musik memiliki badan atau tubuh terbuat dari kayu. Keluarga senar seperti gitar, harpa, biola, cello, bass, dan lain-lain kebanyakan badannya terbuat dari kayu. Selain terlihat indah, kayu memberikan perasaan klasik dari sebuah alat musik.
3. Asbak
Kerajinan kayu berbentuk asbak sudah populer di kalangan masyarakat. Rupanya bisa beragam dan harganya bisa dimulai dari puluhan ribu hingga ratusan ribu. Pengoleksi asbak rela mengeluarkan uang demi estetika asbak kayu yang biasa ditaruh di ruang tamu.
4. Bingkai Cermin
Bingkai cermin dari kayu hadir dalam beragam macam bentuk dan motif. Ada yang polos, kecil, dan persegi panjang; ada yang bulat dan diukir dengan motif unik seperti gambar di atas; ada yang besar dengan motif ukiran mewah; dan lain-lain. Harganya mengikuti dari desain dan kayu yang digunakan untuk piguranya. Dijamin kita bisa betah sangat melihat paras kita di depan cermin.
5. Gantungan Kunci
Kerajinan kayu satu ini dijadikan sebagai buah tangan di banyak tempat wisata. Bahan yang mudah ditemukan serta ide-ide yang banyak untuk bentuknya menjadikan gantungan kunci sebagai bisnis yang menjanjikan.
6. Gelang
Gelang kayu juga banyak dijual sebagai cindera mata untuk wisatawan. Gelang ini tampak tradisional, klasik, alami, dan tentunya estetik ketika dikenakan.
7. Hiasan Dinding
Buat rumah tampak lebih asri dengan hiasan dinding dari kayu. Ia tampil dengan banyak desain, bentuk, dan ukiran. Beberapa ada yang murah dan beberapa ada yang bernilai jutaan rupiah.
8. Jam Dinding
Rumah rasanya kurang lengkap kalau tidak ada jam dinding. Meski banyak orang sudah tidak melihat jam di dinding karena kehadiran ponsel pintar, jam dinding masih senantiasa mengisi dinding kita. Selain memberikan informasi waktu, jam dinding dari kayu memiliki banyak bentuk dan desain yang memikat hati.
9. Jam Tangan
Mau kelihatan gaya klasik dan vintage? Selasares bisa mengenakan jam tangan dari kayu ini. Ia berbeda dengan jam biasa karena masih dibuat dengan tangan bukan mesin. Apalagi kalau ada ukiran di jamnya. Wah, semakin tinggi harganya. Produk handmade ini bernilai ratusan ribu.
10. Kalender
Kalender dari kayu sudah jarang digunakan oleh masyarakat. Ia biasa berbentuk balok atau kubus seperti di gambar atau model gantung yang bisa diputar-putar seperti papan skor olahraga. Untuk bentuk balok atau kubus, angka-angkanya ada di masing-masing sisi, biasanya satu balok berangka 0 sampai 5 sedangkan satunya lagi berangka 6, 7, 8, 9, 1, dan 2.
Nah, kita cukup menggantinya sesuai tanggal hari itu. Kalau model gantung sisi satu hanya ada angka 0, 1, 2, dan 3; sedangkan sisi satunya lagi memiliki angka dari 0 sampai 10.
11. Kursi
Kursi kayu dapat memberikan nuansa vintage dan nyaman, terutama saat makan dan ngobrol bareng. Banyak restoran, rumah makan, kafe, dan tempat umum lainnya menyediakan kursi kayu. Bentuk dan warnanya bermacam-macam, ada juga yang ditambah dengan busa atau bantal agar dudukan empuk.
12. Lampu Belajar
Belajar kini bisa ditemani dengan lampu dari hiasan kayu. Meja dan kamar juga terhiasi dengan adanya lampu ini. Kalau memiliki ruang baca, lampu kayu ini semakin cocok untuk digunakan.
13. Lampu Meja
Hotel-hotel memilih lampu-lampu untuk meja kamar mereka dari bahan kayu sebagai alternatif lampu meja dari bahan lain. Bagi Selasares yang senang dengan griya berkonsep tradisional, pedesaan, dan vintage; kami sarankan untuk menggunakan lampu meja dari kayu.
14. Meja
Kalau sudah memiliki lampu meja, berarti kita membutuhkan mejanya. Sama dengan kursi makan, perlu juga mejanya. Nah meja-meja ini bisa berbahan dari kayu. Ukurannya ada yang kecil, sedang, hingga besar. Tujuannya juga beragam: ada yang untuk meja makan, meja ruang tamu, meja ruang tengah, meja lampu, meja belajar, dan masih banyak lagi.
15. Miniatur Kendaraan
Kendaraan berbagai zaman dari becak, sepeda, motor, mobil, pesawat, kereta, dan alat berat semua bisa dibuat replika atau miniaturnya dari kayu. Koleksi kendaraan ini dijadikan pelengkap dalam rumah untuk menambah hiasan. Harganya tergantung dari kerumitan serta jenis kayu yang digunakan.
16. Nampan
Kayu dapat diubah menjadi nampan-nampan untuk membawa makanan, minuman, dan bendera pusaka Indonesia sekalipun. Ia berguna di restoran dan rumah makan, atau ketika kita sedang kedatangan tamu dan ingin memberikan makanan atau minuman. Bentuknya ada yang persegi panjang dan bulat.
17. Papan Tulis
Kerangka papan tulis kapur yang biasa kita temukan di banyak sekolah menggunakan kayu. Bentuknya kebanyakan persegi panjang yang memanjang. Ukurannya juga macam-macam, ada yang mini, sedang, hingga besar.
18. Patung
Patung kayu dipahat langsung oleh pengrajinnya dengan sepenuh hati. Daerah seperti Jepara banyak memproduksi patung-patung dari kayu seperti patung binatang, manusia, motif tanaman, hingga Hindu dan Buddha. Kualitas karya seni satu ini bukan main-main Selasares, harganya juga bukan main-main. Jadi, pecinta seni silakan memborongnya.
19. Pelindung Ponsel
Pelindung ponsel atau lebih akrab disapa casing HP juga bisa dibuat dari kayu. Keunggulannya yaitu kokoh, tampak alami dan elegan, tahan lama, dan dapat diukir. Hanya saja harganya tentu lebih mahal daripada casing silikon atau kulit sintetis serta waktu pembuatannya lebih lama.
20. Pintu
Mayoritas pintu rumah baik pintu depan, belakang, kamar, garasi, dan ruangan lain; menggunakan pintu berbahan kayu. Nampaknya pintu kayu sudah menjadi pilihan dan kesayangan bagi masyarakat. Ukuran, warna, dan desainnya bermacam-macam. Pintu kayu dapat memuai lo, jadi perlu dirawat juga Selasares.
21. Radio
Radio-radio pada masa lampau badannya terbuat dari kayu. Barang aslinya kini semakin langka. Namun, beberapa pengrajin dan ahli teknologi memodifikasi radio dengan fitur-fitur modern seperti bluetooth, alarm LED, dan lain-lain.
22. Rak
Kayu bisa disulap menjadi rak-rak untuk menaruh barang. Mulai dari rak buku, rak makanan, rak dinding bisa dibuat. Desainnya ada yang minimalis hingga mewah dan elegan dengan ukiran-ukiran cantik.
23. Rumah Burung
Jika Selasares hobi memelihara burung atau suka melihat burung, maka kandang atau rumah burung dari kayu bukanlah hal yang asing. Pasalnya, terlalu banyak tempat burung yang memang terbuatnya dari kayu. Rupanya ada yang seperti rumah kecil, kandang kotak, bulat-bulat, menara, dan lain-lain.
24. Tasbih
Kayu juga sering dijadikan bahan untuk membuat tasbih. Zikir akan lebih mudah melakukan dan menghitungnya dengan tasbih. Bentuknya juga bervariasi, ada yang bijinya bulat, lonjong atau oval, dan warna cokelat terang atau gelap.
25. Tatakan Gelas
Kayu merupakan isolator panas yang efektif. Oleh karena itu, ia cocok untuk dijadikan tatakan gelas yang berisi minuman panas. Desainnya beragam rupa, mulai dari klasik bulat hingga persegi panjang dengan banyak tempat untuk gelas.
26. Tempat Pensil
Tempat pensil klasik dari kayu masih bisa dicari di berbagai tempat. Karena kayu tahan lama, kotak pensil ini awet dan kokoh.
27. Tempat Tidur
Kerangka kasur atau tempat tidur yang sering juga disebut dipan banyak diproduksi dari bahan kayu jati. Ia bisa terdiri dari satu ranjang (single bed) atau dua ranjang (double bed atau king size). Meski tahan lama, ranjang dapat lapuk dan termakan rayap apabila tidak dirawat dengan baik.
28. Tempat Tisu
Menaruh tisu bisa di tempat tisu dari kayu seperti di gambar. Bentuknya ada yang kotak atau kubus dan balok atau persegi panjang, mengikuti bentuk kemasan tisunya. Yang paling sering dijual adalah polosan, tetapi beberapa ada juga yang berwarna dan diukir.
29. Vas Bunga
Sudah lelah karena vas bunga sering jatuh dan pecah? Tidak perlu khawatir Selasares, kita bisa menggantinya dengan vas dari kayu. Kalau jatuh tidak akan pecah, apalagi kalau terbuat dari kayu jati.
Cara Membuat Kerajinan dari Kayu Sederhana
Setelah melihat contoh-contoh produk kerajinan dari kayu, alangkah indahnya apabila kita mengetahui bagaimana cara membuat salah satunya. Nah, berikut ini adalah cara membuat rak dinding sederhana dari kayu berdasarkan Youtube Seni Kita.
1. Alat dan Bahan
- 10 kayu ukuran 9 x 6 cm;
- 2 kayu ukuran 40 x 6 cm;
- 2 kayu ukuran 52 x 6 cm;
- Cat, warna sesuai selera;
- Kuas;
- Palu;
- Paku;
- Gergaji; dan
- Amplas;
2. Langkah-Langkah
- Pasang paku di satu kayu ukuran 40 x 6 cm dengan empat kayu 9 x 6 cm menjadi empat bagian sama panjang.
- Ulangi lagi dengan kayu 40 x 6 cm lainnya.
- Pasang kayu terakhir 9 x 6 cm di ujung kayu 52 x 6 cm.
- Paku kayu 52 x 6 cm tadi dengan salah satu kerangka rak yang sudah jadi.
- Ulangi cara tersebut dan satukan kedua sisi dengan arah ke atas atau memanjang.
- Amplas rak sampai permukaan halus.
- Tempel atau paku rak di dinding, dan rak dinding sudah bisa digunakan.
Untuk tutorial lengkapnya bisa menonton video berikut ini ya.
Tips untuk Kerajinan Kayu
1. Memilih Jenis Kayu yang Cocok
Sebelum kita ingin membuat ataupun memiliki kerajinan dari kayu, kita perlu memilih kayu yang baik dan cocok dengan selera kita. Kayu berasal dari pohon, dan pohon yang terkenal untuk dijadikan kerajinan antara lain: jati, mahoni, akasia, pinus, cendana, trembesi, meranti, ek, maple, sonokeling, dan masih banyak lagi. Beberapa kayu tersebut dapat dengan mudah ditemukan di Indonesia, terutama kayu jati dan trembesi. Kalau suka warna cokelat terang bisa memilih kayu trembesi dan pinus.
Untuk alat musik dan olahraga disarankan menggunakan kayu mahoni. Untuk mebel bisa memakai kayu jati, pinus, maple, dan trembesi. Intinya, kita perlu mengetahui kekuatan dan kelemahan kayu-kayu terlebih dahulu.
Kayu yang ingin dipakai sebaiknya dioven terlebih dahulu juga untuk mengurangi kadar air dan mencegah potensi keretakan.
2. Perawatan Kerajinan
Setelah membuat dan memiliki kerajinan kayu, kita masuk ke tips merawatnya. Amplas kayu setelah hasil jadi untuk menghaluskan permukaannya. Kita tidak mau ada serpihan atau potongan tajam yang bisa menusuk kulit kita. Cek kelembapan atau kadar air dari kerajinan kita. Pastikan kering dan tidak ditempatkan di lingkungan yang lembab. Hal ini bertujuan untuk mencegah kerajinan terkena serangan jamur, bakteri, dan lapuk.
Lalu, cek apakah berayap atau tidak. Rayap adalah musuh utama barang-barang dari kayu.
Bersihkan karya seni secara rutin. Dan bila perlu cat ulang atau haluskan lagi kerajinan kita.
Nah, itu dulu ya Selasares cipika-cipiki soal kerajinan dari kayu. Semoga dapat mencerahkan bagi kamu yang ingin memiliki produk seni dari kayu. Eh, tapi sepertinya Selasares pasti sudah punya salah satu kerajinan dari kayu yang sudah disebutkan di atas.