Siapa sih yang ga suka berekspresi dan berimajinasi dengan kartun?
Kamu bisa membuat kartun sebagai ilustrasi segala yang lucu sampai yang serius.
Ataupun banyak juga lho kartun di televisi ataupun di bioskop yang bisa kamu nikmati juga.
Nah, ngomongin gambar kartun, di bawah ini ada 150 kumpulan gambar kartun lucu dan keren yang bisa kamu kepo-in.
Kamu yang lagi cari gambar kartun, pas banget kalau kamu bisa stalking di sini.
Yuk, cek satu per satu!
Kumpulan Gambar Kartun Lucu dan Keren
1. Anak Soleh dan Sholehah
Wah, siapa sih yang ga suka lhat anak-anak yang sholeh dan sholehah.
Mereka yang rajin sholat, rajin mengaji, dan suka mendo’akan orang tua.
Nah, sketsa anak Islami beginilah yang bisa mengilustrasikan kebiasaan yang membanggakan itu ya.
2. Ikhwan
Hey, santri gaul jangan ketinggalan untuk beraktualisasi ya.
Pakai deh gambar kartun ikhwan seperti ini untuk dp hp-mu.
Jadi cakep kan kelihatannya.
3. Muslimah
Kamu yang suka tampil syar’i, pasti butuh gambar seperti ini untuk menggambarkan keseharianmu.
Wah, khas banget ya yang Islami gini dan cakep deh untuk dipakai sebagai wallpaper handphone.
4. Galau
Widih, kamu yang sedang galau dan butuh gambar untuk menumpahkan semuanya, tengok deh satu yang di atas ini.
Dia yang nyebelin, dia yang suka bikin kamu marah, tapi masih kamu sayang.
Wah, khas banget ya cerita cinta anak muda seperti drama Korea sedih.
5. Wallpaper Lucu
Aha, kamu lagi cari gambar kartun yang lucu buat wallpaper hp?
Sip deh, sampai di sini kamu sudah menemukan gambar yang kece!
Download saja ya gambar ini dan langsung pasang di layar smartphone-mu.
6. Frozen
Nah, kalau yang ini merupakan film kartun yang berhasil merebut hati anak-anak perempuan setelah menontonnya.
Karakter kartun yang diproduksi Walt Disney ini, kini banyak ditemukan di berbagai kebutuhan anak perempuan.
Dari tas, sandal, baju, topi, dompet, celana, semua serba bergambar Frozen.
7. Aladin
Kartun ini menjadi salah satu produksi tersukses Walt Disney.
Bercerita tentang seorang pria bernama Aladin, yang bersahabat dengan jin biru yang suka membantunya dalam menghadapi berbagai masalah.
Dengan jin itu pula Aladin ini berhasil mendekati putri istana yang jatuh cinta kepadanya.
8. SpongeBob SquarePants
Nah, yang inipun kamu pasti tahu deh serial kartunnya.
Dialah SpongeBob, si sponge kuning yang hidup di laut Bikini Bottom.
Kartun ini bercerita tentang seorang anak bernama SpongeBob yang bersahabat dengan Patrick dan bekerja sebagai chef bersama Squidward di restoran milik Mr. Crabs.
9. Mickey Mouse
Mickey Mouse merupakan serial kartun yang jadi salah satu yang tersukses di Walt Disney.
Kartun ini bercerita tentang seekor Mickey Mouse, yang layaknya hidup sebagai manusia.
Dia mempunyai teman perempuan yang bernama Daesy.
10. Doraemon
Petualangan Nobita dan Doraemon bisa dibilang awet di blantika perkartunan Indonesia.
Asal kamu tahu, Doraemon merupakan satu-satunya serial kartun yang berhasil bertahan lebih dari 20 tahun di layar televisi Indonesia.
Kartun ini bercerita tentang Doraemon yang datang dari masa depan untuk membantu Nobita yang diceritakan sangat malas dan bodoh di sekolah.
Kalau kamu suka dengan alur cerita Doraemon, simak ya kartunnya di RCTI setiap hari Minggu jam 08.00 WIB pagi.
11. Winnie The Pooh
Satu lagi karakter yang cukup menyita perhatian pemirsa Indonesia, terutama para kaum hawa, ini dia Winnie The Pooh.
Kartun ini bercerita petualangan Pooh bersama kawan-kawannya yang hidup di hutan, dengan segala tingkah polah dan kepolosannya.
Imut dan lucunya karakter Pooh ini, sampai banyak boneka si beruang madu ini yang dijual di Indonesia.
12. Minions
Serial kartun ini terbilang masih baru, karena rilis pertama kali tahun 2015.
Namun, karena keunikan dan kelucuannya, karakter yang diproduksi di Amerika Serikat ini berhasil merebut jutaan hati pemirsa di Indonesia.
Bahkan bukan cuma anak-anak saja lho yang suka Minions ini, tapi kalangan remaja dan dewasa juga cukup suka dengan karakter yang berwarna kuning dan berbaju biru ini.
13. Tayo
“Hei Tayo, Hei Tayo, dia bis kecil ramah”.
“Melaju, Melambat, Tayo selalu senang”.
Hayo, ngaku siapa yang ga hafal dengan lirik lagu ini?
Yes, ini dia si Tayo yang sekarang-sekarang ini lagi digandrungi anak kecil.
Bercerita tentang persahabatan 4 bis kecil yang bekerja mengantarkan penumpang-penumpangnya.
Pembawaannya yang imut dan lucu, membuat anak-anak mudah menerima cerita petualangan Tayo, Gani, Rogi, dan Lani ini.
Bahkan, jangan kaget ya, kalau anak kecil sekarang menyebut bus di jalan raya dengan panggilan Tayo.
14. Ipin dan Upin
Nah, ini dia kartun Malaysia yang berhasil merebut hati anak-anak Indonesia.
Siapa sih yang ga kenal dengan Ipin dan Upin, si kembar botak yang suka bermain dengan teman-temannya ini.
Cerita Ipin dan Upin ini cukup ringan untuk diikuti, karena mengangkat alur kehidupan anak kecil beserta kegemaran dan segala macam kenakalannya.
15. Looney Tunes
Serial kartun yang diproduksi Warner Bros ini mengangkat karakter berbagai macam hewan untuk jadi tokohnya.
Ada kelinci, babi, bebek, kucing, burung, dan sebagainya.
Kartun Looney Tunes ini tidak memiliki tema khusus sebagai alur.
16. Crayon Shin-chan
Kalau anime yang satu ini bercerita tentang kehidupan sehari-hari anak laki-laki bernama Shin-chan.
Dia merupakan seorang anak yang baru berusia 5 tahun dan sudah duduk di bangku sekolah TK.
Namun, meski basih balita, tapi diceritakan pemikirannya sudah lebih dewasa dibanding teman sebayanya.
Tapi uniknya, kedewasaan ini dipadu dengan tingkah polah aslinya sebagai seroang anak, bisa memberikan cerita yang lucu bagi para penikmatnya.
17. Pokemon
Nah, serial Pokemon ini menjadi salah satu sukses besar Nintendo dalam mengembangkan bisnis waralabanya.
Berawal sebagai karakter Game, tenyata Pokemon ini juga bisa sukses setelah dijadikan anime, manga, trading cards, buku, mainan, kartun, dan film.
Dalam serial kartunnya sendiri, Pokemon ini menceritakan petualangan Ash Ketchum bersama Pikachu dalam kompetisi pertarungan antar Pokemon.
18. Captain Tubasa
Captain Tubasa merupakan serial anime sepak bola yang tayang di televisi swasta nasional di kisaran tahun 2002.
Saat itu, gempita World Cup 2002 Korea-Japan disambuat meriah, salah satunya dengan anime Captain Tsubasa ini.
Nah, serial kartun ini bercerita tentang Tsubasa yang berhasil menjuarai liga sepak bola antar sekolah tingkat nasional bersama Nankatsu.
Kehebatannya dalam memainkan bola sampai membawanya menjadi pemain sepak bola profesional di Brazil dan Eropa.
19. The Avatar of Aang
Kalau kartun The Avatar of Aang ini dulunya tayang di GTV.
Bercerita tentang seorang anak bernama Aang yang ditakdirkan menjadi seorang Avatar untuk melindungi bumi.
Nah, dalam upayanya menjadi Avatar, Aang harus mempelajari elemen air, tanah, dan api untuk melengkapi elemen angin yang dikuasainya sejak kecil.
20. Dragon Ball
Eits, siapa yang tak kenal dengan Son Goku, si manusia Saiya pelindung bumi dan alam semesta di serial Dragon Ball ini?
Kartun Dragon Ball awalnya bercerita tentang petualangan anak bernama Son Goku yang mengumpulkan 7 bola naga agar permintaannya bisa diwujudkan.
Namun, makin ke sini, ceritanya semakin berkembang tentang kehebatan manusia Saiya, Son Goku, dalam menghadapi segala macam serangan musuh yang ingin menghancurkan dunia.
Serial Dragon Ball ini sukses besar lho di kancah perkomikan maupun serial kartun.
Tapi sayang, film action-nya tidak terlalu sukses karena kuatnya alur ceritanya yang tidak bisa di-addopt dengan mudah menjadi film.
21. Captain America
Wah, lucu juga ya gambar Captain America yang ini.
Boleh banget deh kalau misalnya mau dijadikan wallpaper smartphone kamu.
Karakter ini memang serasa Amerika banget.
Lihat saja warna pakaiannya yang mengambil unsur bendera nasional USA.
Sebagai pahlawan penegak keadilan, Captain America dipersenjatai sebuah tameng besi yang tidak bisa dihancurkan oleh musuh.
22. Spiderman
Kalau pria yang menjelma jadi pahlawan berkarakter laba-laba ini kamu tahu?
Dialah Spiderman, yang melindungi bumi dengan kekuatan super a la laba-labanya.
Kartun ini juga sukses berat loh baik dari serial komik, kartun, maupun film action-nya.
23. Superman
Kamu pastinya juga tahu ya dengan pahlawan yang memiliki logo S di dadanya ini?
Yes, inilah kartun Superman, pahlawan super yang dilahirkan di Planet Krypton dan tumbuh besar di Bumi.
Sebagai seorang manusia planet lain, Clark Kent memiliki kekuatan di atas rata-rata manusia bumi,
Jadilah kemudian dia menjadi Superman yang mengamankan bumi dari segala bahaya.
24. Batman
Siapa sih yang tidak kenal dengan pahlawan dari Gotham City ini?
Dengan mengenakan baju bertopeng kelelawar, Bruce Wayne, menjelma menjadi Batman untuk mengamankan Gotahm City dari segala macam kejahatan.
Nah, sukses dari serial komik dan kartun, cerita kepahlawanan pria berbaju hitam ini sukses juga di layar film action.
25. Samurai-X
Samurai X, yang judul aslinya adalah Rurouni Kenshin, adalah manga dan anime Jepang yang diadaptasi oleh Elex Media Komputindo dengan judul Samurai X.
Judul ini mengacu pada codet di pipi Kenshin yang membentuk huruf X.
Nah, serial ini bercerita tentang petualangan pembunuh bayaran Kenshin yang tobat dari pekerjannya dan menjadi orang baik.
26. Inuyasha
Guys, serial Inuyasha ini pernah jadi primadona lho buat anak-anak 90-an.
Kalau kamu ingat, serial TV-nya ditayangkan di Indosiar tiap Hari Minggu.
Nah, serial ini menceritakan petualangan Inuyasha dan Kagome dalam mengumpulkan pecahan Bola Empat Arwah.
27. One Piece
Nah, kalau anime yang satu ini banyak deh yang ngefans.
Kartun ini bercerita tentang petualangan Luffy bersama kawan-kawannya dalam mencari harta karun yang dinamakan ‘One Piece’.
Kalau dia bisa menemukannya, karakter anak laki-laki yang tubuhnya bisa elastis ini, bisa jadi raja bajak laut loh.
28. BoboiBoy
Guys, kamu yang lagi punya anak kecil pasti deh salah satu tontonannya serial animasi dari Malaysia ini.
Tayangan BobiBoy bercerita tentang seorang anak laki-laki yang punya kekuatan super dalam melawan mahluk asing yang ingin mengusai bumi.
Dia bersama ke-4 kawannya, yakni Ying, Yaya, Gopal, dan Fang bisa ditonton di saluran MNCTV lho.
29. Scooby Doo
Serial kartun Scooby Doo bercerita tentang persahabatan seekor Anjing yang bernama Scooby Doo dengan 4 kawan manusianya.
Eits, ceritanya bukan sembarang cerita lho, karena tema yang diangkat selalu terkait hal mistis.
Meskipun demikian, pembawaannya tidak seseram yang dibayangkan lho.
Justru lucu dan menghibur.
Percaya deh!
30. Tom and Jerry
Siapa yang ga tau sih kelakuan duo sahabat yang selalu kejar-kejaran tak henti-henti ini?
Kartun yang diproduksi oleh MGM ini menceritakan pertengkaran Tom (kucing) dan Jerry (tikus).
Meskipun ceritanya cuma berisi pertengkaran, ternyata alurnya tidak pernah membosankan lho untuk selalu ditonton dari episode ke episode.
Nah, itu dia tadi kumpulan gambar kartun yang lucu-lucu dan keren-keren.
Kamu suka dengan gambar-gambar itu?
Buruan deh, download aja sesukamu.