Aplikasi Edit Video

Saat berlibur atau memiliki momen yang berharga, tentu kamu akan coba mengabadikannya dengan mengambil video.

Agar tampilan video terlihat lebih menarik untuk ditonton kembali, kamu membutuhkan aplikasi edit video yang memiliki fitur lengkap.

Dengan bantuan aplikasi tersebut, kegiatan mengedit video akan terasa lebih mudah dan menyenangkan.

Tak heran jika saat ini banyak sekali orang yang tertarik untuk menjadi seorang Youtuber maupun Vlogger.

Banyak sekali aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mengedit video mulai dari yang gratis hingga yang berbayar.

Dengan aplikasi editor video kamu bisa memotong, menyambungkan maupun menambah berbagai filter untuk memperindah tampilan video.

Aplikasi Edit Video PC/Laptop

Selain aplikasi editor video untuk smartphone, ada juga aplikasi yang bisa kamu gunakan pada PC/laptop.

Aplikasi versi PC/laptop bisa dikatakan lebih profesional karena mampu menyunting video dengan lebih detail.

Selain itu, aplikasi versi ini memiliki banyak tools dan filter yang bisa digunakan, sehingga kamu membutuhkan pengetahuan yang cukup untuk bisa menggunakannya.

Install aplikasi editor pada PC/laptop dan kamu bisa langsung mengaksesnya secara offline.

Bahkan beberapa aplikasi menyediakan template untuk memudahkan kamu mengedit video sesuai tema.

Inilah beberapa aplikasi editor video yang bagus untuk PC/Laptop.

Corel Video Studio

aplikasi edit video dengan lagu
Sumber: pinterest.com

Nama aplikasi yang satu ini tentu sudah sering didengar karena memang cukup diunggulkan dalam hal editor video.

Aplikasi ini menghadirkan interface yang cukup simple dan sederhana.

Fitur yang disematkan pada aplikasi ini juga sangat canggih.

Corel Video Studio cocok digunakan oleh pemula hingga profesional.

Dengan bantuan aplikasi ini, kamu bisa membuat video yang keren dan berkualitas.

Fitur yang disediakan mampu memberikanmu kenyamanan dan keseruan saat mengedit video.

Windows Movie Maker

aplikasi edit video di hp tanpa watermark
Sumber: rock-cafe.info

Sesuai dengan namanya, aplikasi ini bisa dimanfaatkan oleh semua pengguna PC berbasis windows mulai dari versi terlama hingga pengguna windows 10.

Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa mempelajari berbagai jenis fitur agar tampilan video terlihat lebih menarik.

Aplikasi ini bisa membantu para pemula untuk bisa memahami cara mengedit video dengan lebih baik.

Tampilannya yang sederhana membuat pengguna bisa langsung memahami apa saja kegunaan dari setiap fitur yang dihadirkan.

VSDC

download aplikasi edit video di laptop
Sumber: rethinkrethought.com

Nama aplikasi ini mungkin memang kurang populer bagi masyarakat umum, karena kebanyakan digunakan oleh para editor profesional.

Namun bagi kamu yang ingin mempelajari cara mengedit video yang lebih baik tidak ada salahnya untuk menggunakan aplikasi VSDC.

Kamu bisa memasang aplikasi VSDC di PC/laptop dengan cepat karena ukuran filenya terbilang cukup kecil.

Meskipun berukuran kecil, namun fitur di dalam aplikasi ini sangat beragam dan canggih.

Bahkan kamu bisa mengedit video dengan hasil tanpa watermark.

Sony Vegas Pro 13

aplikasi edit video di hp
Sumber: rocketr.net

Aplikasi berbasis desktop yang dihadirkan oleh Sony ini bisa kamu manfaatkan untuk mengedit video secara lebih profesional agar enak lebih menarik.

Terdapat berbagai fitur mumpuni yang bisa kamu gunakan secara bebas.

Aplikasi ini menyediakan fitur drag and drop sehingga proses pengeditan bisa berjalan dengan lebih cepat.

Saat mengedit video, aplikasi ini menampilkan dua kolom yang berbeda yaitu untuk video dan sound.

Dengan begitu kamu bisa lebih leluasa untuk mengedit setiap kolomnya.

HitFilm Express

aplikasi edit video youtuber di laptop
Sumber: rethinkrethought.com

Jika kamu mencari aplikasi untuk mengedit video untuk PC/laptop yang gratis jawabannya adalah HitFilm Express.

Aplikasi editor ini dirancang untuk bisa memenuhi kebutuhan pengguna guna bisa mengedit video agar terlihat lebih indah dan profesional.

Hitfilm Express bukan hanya bisa digunakan oleh PC/laptop Windows saja, namun juga tersedia untuk Mac.

Fitur yang ditawarkan oleh aplikasi ini cukup beragam sehingga kamu bisa bebas mengexplore keinginan untuk berkreasi.

VideoPad Video Editor

aplikasi edit video untuk pc
Sumber: download.ipeenk.com

Dengan sistem drag and drop yang diterapkan oleh aplikasi ini, kamu bisa dengan mudah untuk mempelajari cara editor video yang lebih menarik.

Menawarkan berbagai efek dan juga transisi yang keren, tak heran jika aplikasi ini cukup populer.

Aplikasi ini hadir dalam versi Windows sehingga bisa diinstall pada PC/laptop.

Dengan begitu kapan pun kamu bisa menggunakan aplikasi editor ini secara lebih leluasa.

Adobe Premiere Pro

aplikasi edit video untuk instagram
Sumber: spb.viewe.ru

Adobe sudah menjadi aplikasi yang unggulan dalam mengedit foto dan juga video, apalagi untuk versi Premiere Pro sudah pasti bisa diandalkan.

Aplikasi ini menyediakan berbagai fitur unggulan untuk memudahkan pengguna dalam hal mengedit video.

Untuk bisa menggunakan aplikasi ini secara lebih maksimal, kamu harus mempelajari tutorialnya terlebih dahulu karena banyak sekali fitur yang tersedia.

Tanpa tutorial pemula akan kesulitan untuk memilih fitur mana yang cocok untuk digunakan.

Camtasia

aplikasi edit video pc gratis terbaik
Sumber: techblogup.com

Camtasia merupakan aplikasi editor video yang sangat available karena bisa digunakan untuk PC/laptop Windows maupun Mac.

Kaya akan berbagai fitur dan juga efek, tidak heran jika aplikasi ini masuk dalam kategori terbaik dan unggulan.

Selain itu, aplikasi ini juga menawarkan fungsi lain seperti merekam video melalui PC.

Setelah merekamnya kamu bisa langsung mengeditnya sesuai dengan keinginan.

Aplikasi ini mendukung pekerjaan kamu semakin cepat dan mudah.

Kate’s Video Toolkit

download aplikasi edit video tanpa watermark
Sumber: ilovefreesoftware.com

Bagi kamu yang membutuhkan editor video yang memiliki format lengkap maka bisa memilih Kate’s Video Toolkit.

Aplikasi editor video untuk PC/laptop ini mendukung banyak sekali format seperti mov, avi, wmv, mpeg1, mpeg2 dan lain sebagainya.

Selain melakukan pengeditan terhadap video, kamu juga bisa convert video dengan lebih mudah.

Fitur ini juga dilengkapi dengan efek 3D Transitions sehingga bisa membuat tampilan video semakin menarik.

AVS Video Editor

aplikasi edit video terbaru
Sumber: youtube.com

Aplikasi editor ini termasuk dalam golongan editor pc ringan, sehingga kamu bisa dengan bebas mengexplore kreativitas tanpa mengalami lemot.

Dengan begitu kamu bisa mengedit video dengan resolusi full hd dengan lebih cepat tanpa hambatan.

Aplikasi ini menyediakan sekitar 300 jenis efek dan juga tools yang bisa kamu gunakan untuk membuat tampilan video terlihat semakin menarik.

Kamu bisa lebih bebas untuk berkreasi dengan menerapkan berbagai filter secara acak sesuai keinginan.

Avidemux

aplikasi edit video di laptop gratis
Sumber: youtube.com

Tampilan aplikasi yang menarik dan simple membuat siapa saja bisa mengoperasikannya dengan mudah.

Kamu bisa mendapatkan aplikasi editor ini secara gratis dan bisa langsung menginstalnya di PC/laptop.

Penerapan fiturnya juga terbilang cukup mudah, kamu bisa mengaturnya sesuai dengan keinginan.

Aplikasi ini juga mendukung berbagai jenis format video seperti mp4, dvd, asf dan lain sebagainya.

CineFX Jahshaka

aplikasi edit video iphone gratis tanpa watermark
Sumber: malavida.com

Mungkin namanya cukup asing karena aplikasi ini dihadirkan untuk para pengguna Windows XP dan juga Linux.

Aplikasi ini mampu dijadikan sebagai tools andalan untuk membantu kamu membuat video yang menarik.

Aplikasi ini mendukung berbagai format sehingga kamu bisa mengedit video jenis apapun.

Fitur yang dihadirkan oleh aplikasi ini memang bisa dibilang cukup sedikit, namun bisa membantu kamu untuk mempelajari komponen editor dengan lebih baik.

Kamu bisa install aplikasi tersebut di PC/laptop untuk bisa mempelajarinya secara lebih dalam.

Pinnacle studio

aplikasi edit video pc tanpa watermark
Sumber: youtube.com

Ini merupakan salah satu aplikasi editor yang paling direkomendasikan untuk kamu para pemula.

Dengan aplikasi ini, kamu bisa mudah untuk mempelajari bagaimana cara memotong, menambahkan bahkan membuat video menjadi lebih keren.

Aplikasi ini menghadirkan fitur editing yang dasar sehingga tidak akan menyulitkan. Kamu bisa mengasah kreativitas dengan menggunakan aplikasi ini.

Dari fitur dasar inilah kamu bisa mempelajari komponen editor lain yang lebih kompleks.

Lightworks

aplikasi edit video story instagram
Sumber: phworld.in

Tidak seperti aplikasi editor smartphone yang kebanyakan harus diakses dengan sistem online, kamu bisa menggunakan aplikasi Lightworks secara offline.

Kamu hanya perlu menginstal aplikasi tersebut di PC/laptop untuk bisa menggunakannya.

Lightworks menyediakan berbagai fitur yang menarik dan mendukung berbagai jenis resolusi seperti pal, hd hingga ntsc.

Hal ini akan membuat kamu bisa semakin mudah untuk mengedit video sesuai dengan selera.

VirtualDub

aplikasi edit video vlog di laptop gratis
Sumber: skyose.com

Aplikasi yang satu ini tersedia untuk PC berbasis windows 7.

Memiliki tampilan yang simple memudahkan pengguna untuk bisa mengedit video sesuai dengan keinginan.

Kamu bisa lebih leluasa menerapkan berbagai fitur yang tersedia guna membuat video terlihat semakin menarik.

Selain digunakan untuk mengedit video, kamu juga bisa menggunakan VirtualDub untuk merekam video di PC.

Daftar aplikasi edit video ini bisa kamu jadikan sebagai bahan rekomendasi untuk membuat video yang menarik.

Aplikasi Edit Video Android Dan iOS

aplikasi edit video di android
Sumber: extremetech.com

Bagi kamu yang masih pemula dalam hal editor video mungkin akan kesulitan untuk menggunakan aplikasi edit video yang profesional.

Untuk itu sebagai langkah awal, kamu bisa menggunakan aplikasi sunting video versi smartphone.

Selain mudah digunakan, aplikasi ini juga menghadirkan fitur yang lengkap sehingga cocok digunakan sebagai sarana belajar.

Kamu bisa langsung mengambil video dan mengeditnya melalui smartphone, cukup praktis dan simple.

Bukan hanya video, kamu juga bisa membuat story IG dengan menggunakan aplikasi editor tersebut.

Istimewanya lagi, beberapa aplikasi editor bisa kamu gunakan secara gratis. Berikut rekomendasi aplikasi Android dan iOS terbaik yang bisa kamu gunakan untuk mengedit video.

Adobe Premiere Clip

download aplikasi edit video gratis
Sumber: smartphone.nl

Aplikasi ini menyediakan berbagai fitur yang keren dan mudah diaplikasikan seperti mengedit durasi video, drag and drop, transisi, sync to music, mengatur brightness dan lain sebagainya.

Yang membuat aplikasi ini unggul adalah sistem pembuatan video otomatis yang memudahkan pengguna.

Kamu hanya perlu memilih template yang tersedia kemudian memasukkan video yang diinginkan.

Secara otomatis aplikasi akan membuatkan video terbaiknya untuk kamu.

PowerDirector

aplikasi edit video dengan musik
Sumber: dignited.com

Aplikasi yang satu ini cukup fleksibel dan bisa digunakan untuk semua perangkat smartphone Android maupun iOS.

Aplikasi ini memiliki tampilan yang simple dan mudah dipahami sehingga tidak akan menyulitkan meskipun untuk pemula.

Dengan aplikasi ini kamu bisa menambahkan audio, efek, stiker dan transisi ke dalam video agar terlihat lebih menarik.

Hanya saja aplikasi ini menampilkan watermark pada hasil video, sehingga kamu harus membayar jika ingin mendapatkan video tanpa logo watermark.

TikTok

Edit Video dengan TikTok

Meskipun TikTok sebenarnya adalah media sosial, namun tidak menutup peluang kamu untuk menghasilkan video ciamik dengan fitur editing video dari TikTok ini.

Alasan yang utama adalah beragam efek kekinian ada di TikTok, serta kamu tidak harus punya skill editing yang bagus. Dengan efek dari TikTok video kamu bisa terlihat lebih kece.

Beberapa effect yang dapat kamu gunakan, seperti (1) Classic; (2) Selfies; (3) Hair; (4) Funny; (5) Interactive; (6) Heart; (7) Vlog; atau (8) Glasses. Masing-masing tema effect tersebut juga memiliki berbagai opsi untuk video kamu.

Fitur dasar video editing juga tersedia disini, misalnya Flip, Speed untuk mengatur kecepatan video, Filters, Beautify, Timer, dan Flash.

Agar makin menarik, kamu bisa tambahkan juga musik dan tulisan thumbnail di awal video. Dengan hal ini, video kamu akan lebih eye-catching.

Lalu, apabila video tersebut telah selesai kamu edit, maka selanjutnya video tersebut dapat kamu download menggunakan TikTok Downloader.

Hal tersebut dilakukan untuk menghapus/menghilangkan watermark dari TikTok, agar video milikmu tampak lebih profesional dan dapat masuk ke halaman discover jika kamu upload di Instagram Reels.

ActionDirector

aplikasi edit video pc
Sumber: vk.com

Tampilan editor video yang satu ini sangat user friendly sehingga mudah digunakan.

Aplikasi ini juga mendukung format 4K untuk bisa menghasilkan video yang berkualitas dan lebih jernih.

Seperti aplikasi editor pada umumnya, ActionDirector juga menyediakan berbagai fitur menarik seperti menambahkan musik, mengatur speed motion hingga mengubah isi video dengan memotong atau menyambungkan.

InShot Video & Photo Editor

aplikasi edit video slow motion android terbaik
Sumber: apkcehennemi.com

Aplikasi ini menghadirkan berbagai pilihan fitur yang bisa kamu gunakan untuk meningkatkan kualitas foto, menambahkan efek filter, hingga mengatur tampilan video agar memiliki ukuran yang pas untuk Instagram Story.

Selain itu kamu juga bisa menambahkan musik pada video agar tampilan instastory terlihat lebih seru dan menarik.

Setelah selesai mengedit video, kamu bisa menyimpannya dalam berbagai format seperti flv, mov, mp4, 3gp dan lain sebagainya.

iMovie

aplikasi edit video tanpa watermark gratis
Sumber: Dokumen Pribadi

Bagi kamu pengguna iphone ataupun mac tentu sudah tidak asing lagi dengan aplikasi yang satu ini.

iMovie merupakan aplikasi bawaan perangkat iOS yang bisa kamu gunakan untuk mengedit video.

Meskipun memiliki tampilan yang sederhana, aplikasi ini menyediakan berbagai template sehingga animasi yang keren.

Kamu bisa menempatkan berbagai efek dan juga animasi sesuai dengan selera.

FilmoraGo

aplikasi edit video pc terbaik
Sumber: thefilmstack.com

FilmoraGo menyediakan fitur yang bisa kamu gunakan untuk mempercepat video dan juga memperlambat video.

Dengan menggunakan aplikasi FilmoraGo kamu bisa mempercepat tampilan video hingga 100x lebih cepat.

Selain itu kamu juga bisa menerapkan gerakan slow motion dengan berbagai pilihan efek lebih lambat seperti 1/2x, 1/4x dan 3/4x.

Selain kedua fitur unggulan ini, FilmoraGo juga menyediakan berbagai fitur lainnya seperti menambahkan filter, transisi video dan lain sebagainya.

Video Show

aplikasi edit video aesthetic
Sumber: androidclub4u.blogspot.com

Video Show menyediakan berbagai fitur yang mampu mendukung kamu membuat video yang eye-catching.

Dengan aplikasi ini kamu bisa menambahkan musik, suara dubbing, teks, efek gambar dan lain sebagainya.

Selain itu kamu juga bisa mengkompres video tanpa harus menurunkan kualitasnya.

Dengan begitu kamu bisa memiliki video dengan ukuran yang kecil namun berkualitas.

KineMaster

aplikasi edit video untuk android
Sumber: editfotogokil.blogspot.com

Aplikasi ini menyediakan dua versi yaitu yang gratis dan berbayar.

Kedua jenis versi ini bisa kamu nikmati dengan cara yang berbeda.

Dalam versi gratis kamu hanya bisa menggunakan beberapa fitur saja, namun pada versi berbayar kamu bisa menikmati semua fitur yang tersedia tanpa watermark.

Dengan begitu video kamu akan terlihat lebih original dan profesional.

Aplikasi ini sangat cocok bagi pemula karena mudah untuk diaplikasikan.

Terdapat banyak fitur seperti voice recording, speed control, multiple layer dan lain sebagainya.

VivaVideo

download aplikasi edit video android offline
Sumber: tamil-techs.blogspot.com

VivaVideo menjadi salah satu aplikasi edit video kekinian dan populer dikalangan masyarakat terutama para anak muda.

Aplikasi ini cocok digunakan oleh kamu yang masih belajar mengedit video.

Aplikasi ini bisa kamu download secara gratis di Apple Store maupun Play Store.

Tersedia 200 jenis filter dan berbagai fitur menarik. Penambahan musik latar pada versi gratis masih sangat terbatas.

Jika ingin lebih beragam kamu bisa mengaktifkan layanan prabayar dan mengupgrade aplikasi ke versi pro.

Quik

aplikasi edit video youtuber di android
Sumber: buzcast.com

Aplikasi Quik dianggap sebagai yang terbaik karena bisa digunakan secara gratis tanpa iklan.

Quik menyediakan 23 tema dan transisi gaya yang unik dan menarik.

Aplikasi ini akan membantu kamu untuk membuat video yang lebih menarik dan memiliki ciri khas.

Selain itu terdapat juga berbagai fitur lain seperti audio addition, fast forward, crop dan slow motion.

Kamu juga bisa langsung membagikan hasil editing ke sosial media dengan lebih mudah.

Setiap aplikasi memiliki fitur yang berbeda dengan berbagai kelebihan.

Untuk itu pilihlah aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan dan selera kamu agar bisa digunakan secara lebih maksimal.

Desi Dian

Update : [modified_date] - Published : [publish_date]

Tinggalkan komentar